Jurnal Republik – Iris Wullur merupakan seorang selebgram terkenal, baru-baru ini mengungkapkan pengalaman pribadinya melalui serangkaian video di media sosial.
Ia menceritakan kisah tentang perselingkuhan yang dilakukan oleh suaminya.
Kisah nya langsung menarik perhatian publik dan menjadi topik hangat di media sosial, banyak orang yang mendukungnya dalam menghadapi cobaan tersebut.
Namun, unggahan Iris yang menceritakan pengkhianatan suaminya itu ternyata juga membawa dampak yang tak terduga. Iris mengungkapkan bahwa setelah video-videonya viral, banyak orang yang menghubunginya dengan permintaan untuk menghapus video-video tersebut.
Beberapa orang bahkan memberikan ancaman kepadanya, meminta agar ia segera menghapus semua konten yang berkaitan dengan perselingkuhan itu.
Dengan nada khawatir, iris mengungkapkan. “Guys setelah aku banyak update kemarin, banyak banget yang hubungin aku untuk take down video. Lebih parah lagi ada orang yang pengin cepat-cepat mengejar statusnya menjadi single, tanpa memikirkan hak gue sebagai istri dan ibu dari anak-anaknya,”
Pihak Luar Ikut Campur
Selain itu ‘Ancaman’ juga berasal dari pihak luar yang turut ikut campur, dengan tujuan ingin melindungi kepentingan nya sendiri.
Meskipun begitu, Iris tetap bersikeras untuk berbicara dan membongkar kebenaran demi hak-haknya sebagai seorang istri dan ibu.
Keputusan Iris Wullur untuk berbagi cerita ini bukan hanya untuk menyuarakan kesedihan pribadinya, tetapi juga untuk memberikan pesan kepada banyak wanita yang mungkin sedang mengalami hal serupa.
Ia berharap cerita dan perjuangannya dapat menjadi inspirasi dan kekuatan bagi orang lain yang tengah menghadapi pengkhianatan dalam hubungan mereka.
Sekilas Tentang Iris Wullur
Airis Emiliana lahir 2 April 1995 lebih dikenal dengan nama Iris Wullur, adalah seorang aktris dan model berkebangsaan Indonesia blasteran Belanda. Ia merupakan anak ke-3 dari 4 bersaudara.
AR