Jurnal Republik-Jakarta,Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kembali terpilih sebagai Ketua Umum Partai Demokrat untuk periode 2025-2030. Penetapan ini berlangsung dalam Kongres VI Partai Demokrat yang digelar di Ritz Carlton Hotel, Jakarta, pada Senin, 24 Februari 2025. Proses pemilihan dipimpin oleh Herman Khaeron selaku ketua sidang, yang mendengarkan pandangan dari para pemilik suara, termasuk pimpinan pusat serta pimpinan partai di tingkat daerah dari 38 provinsi.
Dalam sidang tersebut, Herman Khaeron mengajukan pertanyaan terkait persetujuan terpilihnya AHY secara aklamasi. Pertanyaan ini dijawab serentak dengan “setuju” oleh seluruh peserta kongres. Setelah mendapatkan persetujuan, Wakil Ketua Sidang Pleno II, Edhie Baskoro Yudhoyono, membacakan surat keputusan yang secara resmi menetapkan AHY sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat.
Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan bendera partai kepada AHY, sebagai simbol pengalihan tugas dan tanggung jawab. Herman Khaeron meminta AHY untuk mengisi tempat yang telah disediakan sebagai ketua umum terpilih.
Selain menetapkan AHY, Kongres VI juga mengangkat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kembali sebagai Ketua Majelis Tinggi Partai untuk periode yang sama. Suasana semakin meriah ketika para kader partai meneriakkan nama AHY, menggema di seluruh ruangan sidang sebagai tanda dukungan dan euforia atas terpilihnya pemimpin baru ini.